Tuesday, April 22, 2014

Islam Tidak Melarang Hubungan Suami Istri Saat Hamil Muda



Hubungan suami istri saat hamil muda dalam Islam juga ada aturannya. Islam mengajarkan cara yang beradab serta romantis dalam mengatur hubungan suami istri. Bagaimana seorang suami harus menggauli sang istri secara terhormat yang penuh kebaikan serta ridho dan rahmat Allah SWT. Lalu, bagaimana jadinya ketika istri hamil muda? Bolehkah suami melakukannya?
Tidak jarang suami diminta banyak bersabar dalam menahan hasrat untuk melakukan hubungan intim ketika istrinya hamil apalagi hamil muda. Suami biasanya disuruh puasa dulu. Ketika akhirnya diperbolehkan melakukan, kehati-hatian pun harus dilakukan mengingat resiko mengganggu kesehatan bayi bisa saja terjadi, apalagi ada yang menyebutkan bisa jadi hubungan suami istri saat istri hamil bisa menyulitkan persalinannya. Oleh karena itu, banyak juga istri yang tidak ingin disentuh suami ketika masa kehamilannya.
Hukum Islam untuk hubungan suami istri saat hamil muda yaitu boleh atau mubah. Artinya, selama hubungan suami istri ini tidak membuat istri tersiksa maka boleh dilakukan. Lalu kenapa ada yang mengharuskan puasa dulu, karena pada masa hamil muda biasanya 3 bulan pertama kehamilan, istri biasanya mengalami berbagai macam gangguan kehamilan yang membuat dirinya lelah serta emosinya yang tidak stabil, dan suami yang memaksakan akan menyakitinya secara fisik juga batin.
Sebagai seorang muslim, suami diwajibkan menggauli istrinya dengan baik, maka ketika hubungan suami istri saat hamil muda ini dilakukan harus memperhatikan beberapa hal. Posisi, kekuatan, serta gerakan hendaklah dilakukan dengan memperhatikan kenyamanan istri. Walaupun secara medis saat hamil muda istri aman melakukannya namun terlalu berlebihan dapat membuat istri kelelahan. Resikonya jika tidak hati-hati dan membuat istri kelelahan yaitu vagina akan mengalami pendarahan, ketuban pecah, keguguran, dan beberapa gangguan rahim lainnya. Kehati-hatian oleh suami secara posisi dalam berhubungan suami istri yang boleh dilakukan dan aman adalah dengan suami di atas namun tidak menekan perut istri dengan bantal yang diletakkan di punggung sang istri, dari samping, istri di atas, serta dari belakang namun tidak melakukannya dengan melalui lubang dubur.
Oleh karena itu, wajib bagi seorang suami mengetahui kondisi istri serta kehamilannya dengan tidak malu mengkosultasikannya dengan dokter. Tanyakan bagaimana kesehatan rahim dan bayinya, aman tidak jika melakukan hubungan suami istri, jika diperbolehkan dan aman, bulan yang boleh mulai dari kehamilan bulan berapa. Jangan sampai ini menjadi kemudaratan yang membuat istri tersakiti. Islam sangat memperhatikan kebutuhan yang menjadi hak seorang suami, untuk itu Islam tidak melarangnya. Namun, islam juga tetap memperhatikan hak seorang istri yang mempunyai hak untuk menolak jika itu tidak nyaman baginya apalagi berbahaya bagi kesehatannya. Jadi, pengertian suami sangat dibutuhkan di sini. Jangan hanya memikirkan kebutuhannya tapi keselamatan bayi serta kenyamanan istri merupakan yang utama.

Melakukan Hubungan Suami Istri dalam Islam Berlandaskan Kebaikan



Hubungan suami istri dalam Islam tentu bukan merupakan hal yang tabu untuk diperbincangkan. Hubungan suami istri secara intim di dalam Islam dikategorikan sebagai ibadah dan berpahala, karena dilakukan oleh dua orang, laki-laki dan perempuan yang telah sah sebagai sepasang suami istri yang artinya telah halal di mata Allah.
Untuk melakukan hubungan suami istri dalam Islam tentu ada tata caranya dan cara ini merupakan tuntunan yang telah diajarkan oleh Rasulullah. Sesuai syariat Islam, yaitu ada etika dan estetikanya. Jadi, hubungan suami istri yang dilakukan pun akan sempurna. Bukan hanya merupakan kepuasan saja namun juga akan memberikan berbagai kelebihan seperti dalam kesehatan dan juga bagi keturunan yang dihasilkan nantinya.
Sebelum melakukan hubungan suami istri dalam Islam yang harus diutamakan adalah doa.  Do’a ini sebagai permohonan kepada Allah agar ketika melakukan hubungan suami istri, Allah senantiasa menjaga pasangan suami istri dari setan. Ketika nanti hubungan suami istri membawa pada menghasilkan keturunan, maka senantiasa Allah akan menjauhkannya dari bahaya. Selanjutnya, Islam juga menganjurkan agar sebelum hubungan suami istri dilakukan hendaklah suami melakukan hal yang mesra dulu kepada istri. Diperbolehkan dalam Islam untuk menyentuh dan menciumi semua anggota tubuh sang istri kecuali mencium matanya, hal ini jangan sampai dilakukan sekalipun itu lupa.
Niat baik untuk melakukan hubungan suami istri akan berpengaruh pada keturunan yang dihasilkan. Seorang suami dalam Islam harus bisa membuat istrinya puas begitu juga dirinya. Melakukan hal mesra terlebih dahulu pada istri akan membuat keduanya lebih mendapatkan kepuasan. Pria dan wanita memiliki syahwat yang berbeda, jika pria memiliki 1 nafsu dengan 9 akal, maka wanita sebaliknya yaitu 1 akal sedangkan nafsunya 9. Ketika hal yang mesra yang diikuti dengan rayuan tidak dilakukan ditambah mencium kedua kelopak mata istrinya, maka hal seperti pertengkaran serta keturunan dengan otak yang kurang pintar akan dihasilkan. Karena, ketika melakukan hal mesra ditambah rayuan kepada istri, semua kebaikan terdapat disana, kejelekan akan dilebur, dan derajat akan diangkat. Itulah kenapa hubungan suami istri ini dikatakan sebagai suatu ibadah.  Begitu juga ketika hubungan suami istri selesai dilakukan, maka air yang dipakai mandi besar yang mengalir pada tubuhnya merupakan ampunan dosa dari Allah SWT. 
Wajib dilakukan oleh suami dan istri sebagai penambah rasa cinta satu sama lain adalah dengan menjaga wangi mulutnya, wewangian yang dipakainya, serta istri hendaklah memakai celak. Melepas pakaian istri akan lebih baik dilakukan oleh suami. Berselimut pun sangat dianjurkan. Bagi pasangan yang baru menikah, selain dengan berhias tentunya sang suami pun diharuskan membuat istrinya tenang. Memberikan kata-kata yang bisa membuatnya menghilangkan rasa takut dan cemasnya haruslah dilakukan. Sebelum melakukan hubungan suami istri pun, dianjurkan membaca doa dengan tangan yang diletakkan di ubun-ubun istri setelah sebelumnya keduanya melakukan dulu shalat 2 rakaat. Suami pun tidak boleh memaksakan hubungan yang akan dilakukan. Suami harus benar-benar melihat kesiapa istri baik khususnya dari sisi psikisnya. Bagi perempuan menjalani malam pertama bukanlah hal mudah. Adapun yang diharamkan dalam hubungan suami istri dalam syariat Islam yaitu ketika istri haid serta melakukan hubungan intim melalui dubur. Saat haid merupakan keluarnya darah kotor, ketika melakukan hubungan intim melalui dubur juga merupakan cara yang kotor karena lubang tersebut merupakan tempat keluarnya kotoran dan tentu banyak bakteri atau kuman yang tidak baik untuk kesehatan.
Jadi, melakukan suatu hubungan suami istri dengan berlandaskan agama memang lebih baik. Islam telah mengatur semuanya berdasarkan kebaikan agar semuanya menjadi nilai ibadah dan diridhoi Allah.

Monday, April 21, 2014

Bagaimana meningkatkan kualitas dan kuantitas hubungan suami istri

Pasangan suami istri sering memikirkan hal yang dapat digunakan untuk meningkatkan kualitas serta kuantitas hubungan suami istri. Kualitas hubungan suami istri yang dijaga dengan baik dapat membuat suasana rumah tangga menjadi lebih harmonis. Hal inilah yang membuat peningkatan kualitas serta kuantitas hubungan suami istri menjadi penting untuk dilakukan. Berikut ini adalah hal-hal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas hubungan suami istri.
1.     Sexercise
Sexercise merupakan suatu rangkaian latihan yang fokus latihannya untuk membuat kemampuan seksualitas wanita menjadi meningkat. Latihan pada sexercise melibatkan otot-otot tertentu yang memiliki peran penting ketika pasangan melakukan seks. Pelatihan otot tersebut akan sangat berguna untuk meningkatkan kualitas seks. Latihan ini pada dasarnya mengkombinasikan gerakan dasar latihan cardio seperti lunges, squat serta booty pops yaitu gerakan mengangkat pantat. Latihan fisik ini dilakukan dalam waktu 32 menit bertujuan untuk melatih beberapa otot erotis serta titik rangsangan di tubuh. Sexercise akan meningkatkan daya kekuatan tubuh sehingga mampu melakukan hubungan suami istri dalam waktu yang lebih lama dibandingkan ketika tidak berolah raga. Penelitian dari University of Texas telah membuktikan bahwa wanita yang lebih sering melakukan olah raga atau fitnes di gym akan lebih mudah untuk terangsang dalam konteks seksual dalam kehidupan sehari-hari. Latihan lain yang dapat membantu untuk menambah gairah serta performa ketika melakukan hubungan seksual adalah latihan pilates dan yoga.
2.     Mencoba posisi seks yang baru
Mencoba posisi yang baru ketika melakukan hubungan suami istri dapat meningkatkan kualitas dari hubungan suami istri tersebut. Rasa penasaran dan keinginan untuk mencoba sesuatu yang baru akan membuat waktu ketika melakukan hubungan suami istri tersebut menjadi lebih menarik.
3.     Berciuman
Bibir merupakan bagian tubuh yang memiliki bagian syaraf perasa yang lebih banyak dibandingkan bagian tubuh yang lain. Untuk meningkatkan gairah pasangan, ciuman dapat dilakukan sebelum melakukan hubungan suami istri. Ciuman yang dilakukan setiap hari dalam waktu 10 detik hingga 10 menit akan membuat hubungan dari suami dan istri semakin mesra.
4.     Memakai lingerie
Ketika akan melakukan hubungan suami istri, istri dapat mengenakan lingerie dengan model yang seksi agar suami lebih bergairah. Istri yang memakai lingerie yang seksi juga akan terlihat lebih percaya diri dan tampil lebih cantik di depan suami.
5.     Menyentuh bagian sensual

Dalam meningkatkan kualitas hubungan suami istri dapat dengan menyentuh bagian sensitif dari pasangan anda. Sentuhan yang halus dan lembut pada bagian yang sensitif akan membuat gairah pasangan anda lebih berkobar. Anda juga dapat membangkitkan gairah anda sendiri dengan mengarahkan pasangan anda untuk menyentuh daerah tertentu di tubuh anda.

Bagaimana agar hubungan suami istri barokah dan memuaskan kedua belah pihak

Pasangan suami istri tentunya menginginkan hubungan rumah tangganya mendapatkan barokah dari Tuhan Yang Maha Kuasa. Selain mendapatkan berkah, suami istri juga sering menginginkan agar hubungannya dapat memuaskan kedua belah pihak. Untuk umat muslim, salah satu hal yang bisa membuat hubungan suami istri mendapatkan barokah adalah dengan melakukan hubungan suami istri pada hari jumat. Dalam beberapa hadist dikatakan secara tersirat untuk melakukan hubungan suami istri di hari jumat pagi. Tentunya agar mendapatkan berkah, sebelum melakukan hubungan suami istri, pasangan tersebut haruslah mengucapkan doa yang dikhususkan untuk dibaca sebelum melakukan hubungan suami istri.
Berkah yang didapat dari doa yang diucapkan sebelum melakukan hubungan suami istri

Doa sebelum melakukan hubungan suami istri merupakan ajaran dari rasullulah sehingga tentu akan mendapatkan berkah dengan mengikuti ajaran nabi. Ketika doa telah diucapkan, maka setan tidak akan ikut campur dalam hubungan suami istri tersebut. Doa juga memiliki kebaikan di dalamnya sehingga akan berpengaruh terhadap keturunan yang akan dihasilkan dari hubungan suami istri tersebut. Selain itu, anak yang menjadi hasil dari hubungan suami istri tersebut apabila telah didoakan, di masa depan akan selamat dari adanya gangguan dari setan, baik bahaya yang didapatkan di dunia maupun yang berhubungan dengan agama.
Memuaskan pasangan dalam hubungan suami istri
Setelah berdoa, maka saatnya pasangan suami istri untuk memulai hubungan intim. Kepuasan yang didapatkan oleh pasangan secara bersamaan menunjukkan kekuatan dari ikatan perasaan pada pasangan tersebut. Orgasme pada wanita sering datang lebih lambat dibandingkan orgasme pada pria. Hal ini membuat wanita merasa tidak puas ketika berhubungan suami istri dengan pasangannya. Untuk membuat wanita lebih mudah mencapai orgasme, berikut ini adalah cara yang dapat dilakukan:
1.     Perasaan
Wanita lebih mudah mencapai keadaan orgasme ketika terdapat ikatan emosi maupun kepercayaan terhadap pasangan. Pria yang menginginkan wanita pasangannya lebih mudah mencapai orgasme secara bersamaan dapat membuat pasangannya tersebut merasa nyaman ketika berhubungan. Hubungan suami istri yang dilakukan dengan perasaan dan hati-hati akan membuat wanita lebih puas.
2.     Stimulasi klitoris
Stimulasi pada daerah klitoris pada wanita telah dibuktikan 95% dapat membuat wanita mencapai klimaks. Stimulasi klitoris yang tepat juga akan membantu wanita untuk lebih berhasrat dan bergairah.
3.     Irama serta tempo dalam hubungan intim
Memulai hubungan intim dengan tempo yang perlahan merupakan cara yang tepat untuk membuat pasangan wanita menjadi lebih bergairah. Sentuhan dan belaian yang bervariasi dalam kecepatan dapat membuat wanita menjadi lebih merasa nyaman dalam hubungan tersebut.
4.     Gerakan dalam seks

Gerakan ketika penetrasi mempengaruhi kepuasan dari wanita. Gerakan yang memutar atau seperti gerakan rotasi dapat menstimulasi daerah sensitif pasangan yang membantu wanita untuk mencapai orgasme.

Cara mengatasi istri yang sulit terangsang saat hubungan suami istri

Wanita lebih sulit untuk dirangsang secara seksual dibandingkan dengan pria. Hal ini yang sering mengakibatkan wanita menjadi tidak puas terhadap hubungan intim yang dilakukan dengan pasangannya. Suami yang lebih awal mencapai orgasme sering menjadi keluhan para wanita. Rangsangan atau orgasme pada wanita tidak bisa diprediksi waktu kedatangannya. Orgasme pada wanita berkorelasi dengan fungsi otak dibandingkan dengan tubuh. Rangsangan dan orgasme pada wanita dapat dilakukan dengan mengkombinasikan teknik penetrasi serta stimulasi pada klitoris. Berikut ini adalah cara yang dapat dilakukan oleh suami untuk membuat istrinya dapat terangsang ketika melakukan hubungan suami istri.
1.     Foreplay
Tahapan awal ketika melakukan hubungan intim suami istri adalah dengan foreplay. Foreplay yang dilakukan dengan tepat dapat membantu wanita untuk mencapai orgasme dalam waktu yang singkat. Apabila pria melakukan penetrasi sebelum wanita bergairah maka orgasme akan sulit untuk dicapai oleh wanita. 95% dari wanita mampu mencapai orgasme ketika telah mendapatkan stimulasi klitoris yang tepat. Daerah klitoris memiliki sensitifitas yang lebih tinggi dibandingkan dengan daerah vagina. Sehingga stimulasi klitoris yang dilakukan dengan tepat dapat membuat gairah wanita lebih muncul dibandingkan dengan penetrasi pada vagina. Foreplay lebih baik dilakukan dengan waktu yang lama serta tidak secara terburu-buru. Orgasme akan lebih mudah didapat apabila wanita telah bergairah hingga mencapai puncak.
2.     Posisi seks yang tepat
Posisi woman on top atau posisi spooning dapat membantu wanita untuk mencapai klimaks, hal ini karena wanita akan mendapatkan banyak stimulasi pada daerah klitoris di posisi ini. Apabila salah satu pasangan telah mencapai klimaks ketika melakukan posisi seks, maka pasangan tersebut dapat beristirahat selama beberapa detik sambil saling membelai punggung masing-masing. Pasangan tersebut akan tetap merasa bergairah serta mampu melanjutkan hubungan intim.
3.     Stimulasi klitoris
Menambahkan stimulasi klitoris saat melakukan hubungan intim akan membantu wanita dalam mencapai keadaan orgasme dengan lebih cepat. Untuk menstimulasi daerah klitoris, pasangan pria dapat menggunakan jari atau dapat juga menggunakan seks toys misalnya dengan vibrator yang kecil.
4.     Oral seks
Tidak hanya pria yang menyukai oral seks, wanita juga senang apabila mendapatkan oral seks ketika berhubungan intim dengan pasangannya. Oral seks juga dapat menjadi cara yang ampuh apabila pria ingin membuat pasangan wanitanya lebih cepat mencapai klimaks. Oral seks dilakukan dengan menstimulasi daerah pada klitoris serta g-spot secara bersamaan. Lakukan oral seks dengan hati-hati serta tidak terburu-buru. Wanita pada umumnya membutuhkan waktu selama tiga hingga lima menit untuk mencapai orgasme jika distimulasi di daerah yang tepat
Pada dasarnya dalam hubungan intim untuk membuat kedua pihak pasangan merasa puas adalah dengan menikmati hubungan tersebut dan tidak memikirkan keinginan dari pencapaian yang didapat oleh pasangan.


Tips Mengatasi Ejakulasi Dini

Ejakulasi  dini merupakan sebuah masalah besar dalam seks yang bisa dihadapi oleh setiap pria dewasa. Tidak hanya pada para pria yang sudah lanjut usia tapi juga mereka yang masih tergolong muda, ejakulasi dini sering kali dialami dan cukup mengganggu kehidupan mereka. Pada umumnya, seorang pria yang mengalami masalah ejakulasi dini akan merasa kurang percaya diri, malu, atau bahkan stress yang tidak bisa ia ungkapkan. Akibatnya pada hubungan rumah tangga pun bisa menjadi sangat fatal. Oleh karena itu, sangat penting bagi setiap pria untuk mengetahui beberapa cara mengatasi ejakulasi dini. Dengan beberapa teknik atau melakukan latihan tertentu bisa menjadi solusi tepat untuk mengatasi masalah ini.
Gunakan Teknik yang Tepat Saat Bercinta
Menggunakan teknik yang tepat dalam bercinta merupakan cara pertama yang bisa menjadi solusi bagi pria yang sering mengalami masalah ejakulasi dini. Teknik pertama yaitu dengan cara melakukan gerakan penekanan saat ejakulasi terasa akan terjadi sehingga dapat tertunda. Teknik ini cukup sulit untuk dilakukan oleh pemula sehingga butuh beberapa percobaan untuk menjadi terbiasa.
Selanjutnya, tidak terlalu tegang dan sangat memikirkan akhir seks yang memuaskan bagi kedua belah pihak adalah cara mengatasi ejakulasi dini yang kedua yang bisa Anda praktekkan. Pikiran yang terlalu tegang dan tidak rileks akan membuat Anda tidak bisa menikmati kegiatan bercinta. Cobalah untuk rileks atau santai dan bisa juga sambil memikirkan hal lain yang tidak berhubungan dengan seks. Hal ini terbukti bisa membuat penetrasi terjadi lebih lama dan ejakulasi tertunda.
Selain itu, ejakulasi dini juga bisa dicegah dengan mengubah posisi seks. Perubahan posisi dalam satu periode ini merupakan cara ampuh untuk menunda ejakulasi sehingga hubungan seks Anda bisa berlangsung lebih lama. Selain itu, melakukan cukup pemanasan juga merupakan cara jitu untuk mencegah ejakulasi dini. Libatkan seluruh tubuh dan lakukan ciuman serta belaian sebanyak mungkin untuk meningkatkan gairah pasangan tanpa menggunakan organ vital Anda terlalu banyak sehingga ejakulasi dini tidak terjadi.
Latihan Khusus untuk Mencegah Ejakulasi Dini         
Cara mengatasi ejakulasi dini yang paling aman dan sehat adalah dengan melakukan latihan – latihan fisik khusus agar otot – otot di sekitar pinggul dan penis bisa terlatih menahan ejakulasi dini. Latihan pertama yang bisa dilakukan adalah senam kegel. Lakukan latihan dengan gerakan seperti menahan kencing, tahan selama beberapa detik, kemudian rileks kembali. Ulangi latihan sederhana ini secara beberapa kali dan tingkatkan waktu penahanan ototnya dari waktu – ke waktu hingga mencapai 15 – 20 detik. Anda bisa melakukan senam kegel ini dengan mudah setiap hari sembari duduk di kursi kerja, berdiri, atau saat berbaring untuk istirahat.

Latihan lainnya yang dapat dilakukan adalah dengan memegang batang penis hingga ereksi. Ketika ejakulasi akan terjadi, lepaskan genggaman Anda dan tahan ejakulasi untuk tidak terjadi. Agar organ vital Anda terlatih, lakukan latihan ini secara berulang – ulang sehingga Anda bisa terlatih dalam mengontrol ejakulasi dengan baik.

Tips Mengatasi Hubungan Suami Istri yang Tak Imbang

Hubungan suami istri yang tak imbang sering kali menjadi masalah besar di dalam rumah tangga. Terkadang, salah satu pihak, baik suami atau istri, memiliki hasrat seksual yang berbeda. Libido yang lebih tinggi di salah satu pihak yang tidak bisa tersalurkan dengan baik sangat sering menjadi pemicu retaknya sebuah rumah tangga. Suami atau istri yang sering merasa tidak puas bisa saja tergoda untuk mencari kepuasan di tempat lain, perselingkuhan terjadi dan tidak jarang menjadi alasan untuk sebuah perceraian. Karena begitu besarnya dampak dari hubungan suami istri yang tidak imbang, sangat penting bagi setiap pasangan untuk mengetahui beberapa cara untuk Mengatasi hubungan suami istri yang tak imbang.
Menjaga Komunikasi Suami Istri Dengan Baik
Hubungan suami istri yang baik adalah hubungan dimana baik istri maupun suami dapat menyadari kewajiban dan hak masing – masing dengan baik sehingga tumbuhlah rasa saling menghormati. Meski begitu, hal ini tidak perlu menjadi pemisah yang membuat saling sungkan. Justru hubungan antara suami dan istri akan lebih awet dan romantis jika mereka menempatkan diri masing – masing sebagai sahabat terbaik. Dengan begitu, komunikasi yang terjalin akan sangat intens karena dua orang bersahabat tidak akan menyimpan rahasia di antara satu dan lainnya.
Komunikasikan segala sesuatu yang ada di dalam hubungan Anda termasuk hal yang dirasa kurang nyaman atau bahkan meyakinkan seperti hubungan seks yang kurang memuaskan. Utarakan ketidakpuasan Anda dengan cara yang baik sehingga tidak menyakiti perasaan. Dengan begitu, suami atau istri bisa mengetahui kekurangannya dan Anda bisa mencari solusi terbaik untuk mendapatkan hubungan seks yang saling memuaskan, termasuk seberapa lama dan seringnya hubungan intim yang diinginkan oleh masing - masing.
Pemanasan dan Hubungan Baik Antara Suami Istri
Pemanasan atau foreplay adalah hal yang sangat penting untuk dilakukan oleh suami istri. Pemanasan ini akan sangat bermanfaat, terutama jika sang istri memiliki libido lebih tinggi dan lebih lama mencapai orgasme. Lakukan pemanasan selama 20 – 30 menit sebelum hubungan seks utama terjadi. Pemanasan bisa dilakukan dengan saling belai, peluk dan cium. Sentuh semua area sensitif istri dengan lembut dan perlahan. Setelah pemanasan di rasa cukup dan istri sudah sangat bergairah, baru lakukan penetrasi dan usahakan istri bisa mencapai klimaks lebih dahulu.
Beberapa posisi seks tertentu telah terbukti dapat Mengatasi hubungan suami istri yang tak imbang. Posisi seks tertentu seperti ‘woman on top’ merupakan posisi yang terbukti dapat membuat wanita mengalami orgasme lebih cepat karena rangsangan yang lebih intens terhadap klitoris. Selain itu, hubungan suami istri juga seharusnya dilakukan secara teratur, paling tidak satu kali dalam seminggu. Hal ini untuk menjaga kestabilan libido dan hormon testosterone yang berperan besar dalam meningkatkan hasrat seksual.  

Selanjutnya, menjadi suami yang sering membantu mengurusi pekerjaan rumah tangga juga merupakan cara jitu untuk Mengatasi hubungan suami istri yang tak imbang. Suami yang rajin membantu pekerjaan rumah tangga terbukti memiliki kemampuan yang juga prima di atas ranjang. Selain itu, sang istri juga bisa menjadi lebih bahagia ketika sang suami sering meringankan pekerjaannya sehingga kemesraan dalam hubungan pun selalu terjaga. Terakhir, jangan lupa untuk saling berpelukan selama paling tidak 20 detik setiap hari. Hal ini adalah cara jitu meningkatkan hormon cinta dan keintiman pun terjaga meski tidak dengan berhubungan seks secara langsung.

Tips Membuat Hubungan intim suami istri Terasa Lebih Nikmat dan Menyenangkan

Hubungan sex yang nikmat dan dapat dinikmati oleh masing – masing suami istri adalah hal yang sangat penting untuk didapatkan dan dipertahankan sampai kapan pun. Dengan hubungan sex yang saling memuaskan, hubungan antar suami dan istri dapat semakin erat karena perasaan cinta yang juga semakin bertumbuh. Dengan begitu, ikatan pernikahan akan semakin kuat dan langgeng hingga menjadi kakek dan nenek. Tapi sayangnya, tidak semua pasangan suami istri dapat mempertahankan keintiman dalam rumah tangganya. Berbagai masalah dan ketidak-imbangan dalam hubungan suami istri membuat hubungan sex semakin tidak dapat dinikmati. Jangan biarkan masalah ini berlarut – larut dan menyebabkan berbagai masalah lain dalam rumah tangga Anda dengan mengetahui cara agar hubungan sex lebih nikmat berikut.
Tumbuhkan Cinta yang Besar Pada Pasangan
Cinta adalah pondasi yang harus kuat untuk membangun sebuah rumah tangga. Dengan cinta yang besar dan tulus pada pasangan, Anda pun akan sangat ikhlas melayani satu sama lain, termasuk di atas ranjang. Hubungan seks yang didasarkan cinta akan jauh lebih nikmat dan memuaskan. Masing – masing dari Anda akan memiliki hasrat yang didasari cinta yang membuatnya semakin menggebu. Jika sudah saling cinta, maka keduanya akan saling memberikan kenikmatan dalam bercinta.
Hindari Stress dan Jadikanlah Pasangan Sebagai Pengobat Stress
Stress akibat masalah hidup atau pekerjaan sering kali menjadi alasan bagi suami atau istri untuk tidak bergairah di atas ranjang. Kalau stress telah melanda, tentunya gairah menurun dan Anda tidak bisa lagi merasakan kenikmatan dalam bercinta. Untuk mengatasinya, tentu saja Anda harus mengurangi rasa stress tersebut. Membicarakan masalah kepada pasangan dan mencari pemecahannya sebelum waktu tidur tiba adalah solusi yang tepat. Memecahkan masalah bersama - sama tentu akan sangat meringankan beban pikiran serta meringankan rasa stress dalam pikiran Anda. Cara ini bisa menjadi cara agar hubungan sex lebih nikmat tanpa stress yang mengganggu.
Gunakan Gaya – Gaya Baru Dalam Bercinta

Tidak jarang pasangan suami istri merasakan kejenuhan dalam hubungan rumah tangganya yang hanya terasa biasa dan begitu – begitu saja. Tentunya solusi untuk kejenuhan ini adalah sesuatu yang berbeda. Variasi dalam gaya bercinta adalah hal yang mungkin paling Anda perlukan. Mungkin Anda perlu mengetahui berbagai cara nakal atau sedikit liar saat bercinta. Pelajari berbagai gaya baru bersama – sama pasangan adalah hal yang sangat menarik dan efektif untuk menumbuhkan gairah seks. Gunakan salah satu gaya baru yang mungkin bisa meningkatkan sensasi dan kenikmatan dalam bercinta. Selain itu, menjaga stamina juga merupakan cara agar hubungan sex lebih nikmat. Stamina yang loyo akan menurunkan gairah dan semangat Anda dalam bercinta dan mencoba berbagai gaya yang variatif. Jadi, jaga stamina tubuh agar tetap bugar dengan menjaga asupan nutrisi dan berolahraga.